Shoes and Care – 4 Alasan Orang Tidak Memilih Sepatu KW

Jakarta, Shoes and Care – Peredaran dan penggunaan barang KW masih sering kita temui di tengah masyarakat. Salah satunya pada sebuah sepatu. Masih banyak disekitar kita yang memakai sepatu KW. 


Faktor keuangan menjadi salah satu alasan banyak orang membeli sepatu KW, yang dinilai relatif lebih murah daripada sepatu ori. Walaupun sebenarnya memakai sepatu KW tidak dilarang, hal tersebut sama sekali tidak disarankan.


Selain punya rasa bangga, masih banyak alasan lain untuk tidak memilih sepatu KW dan memilih sepatu original. Berikut adalah beberapa di antaranya.


Kualitas Sepatu Ori Lebih Baik


Secara kualitas, jelas dong KW nggak bisa diandalkan. Mau dibilang KW super, KW replika, premium atau apa pun, kita nggak bisa berharap pada kualitasnya.


Jika kalian berpikir sepatu ori lebih mahal daripada sepatu KW, hal itu karena ada value tersendiri dari prodak ori tersebut. Dibalik harga yang terkesan mahal, terdapat proses panjang untuk menghasilkan produk dengan kualitas terbaik. Mulai dari brainstorming, riset, produksi, quality control, marketing hingga siap didistribusikan dan diperjualkan ke konsumen. Semua proses dilakukan sedemikian rupa sehingga produk asli yang dihasilkan memiliki tingkat keawetan yang tinggi. Dengan cara ini konsumen dapat menggunakannya untuk waktu yang lama. 


Bentuk Apresiasi Terhadap Brand Asli


Produk KW pada dasarnya adalah tiruan dari produk asli. Produsen sepatu KW menjiplak semirip mungkin sepatu asli sehingga hasilnya tampak serupa atau identik. Padahal, pencipta sepatu original pasti sudah mencurahkan pikiran, kreativitas, dan tenaganya untuk menghasilkan produk terbaik dari yang terbaik. 


Jika Anda menempatkan diri Anda pada posisi seorang owner (pemilik dari brand yang asli tersebut). Anda pasti akan kecewa ketika karya terbaik Anda ditiru oleh orang lain dan lebih laris di pasaran. Padahal, Andalah yang memiliki ide untuk membuat sepatu original tersebut. Jadi, hargai dan apresiasi lah produk original dari brand sepatu tersebut dengan membeli dan memakai produk original 


Terhindar dari Aksi Ilegal


Produksi sepatu KW di Indonesia mungkin masih cukup longgar. Kalian dapat dengan mudah menemukan banyak toko sepatu KW baik di pasar offline maupun online di berbagai marketplace. Produksi sepatu KW dapat dikatakan pelanggaran hak cipta karena menjiplak karya orang lain. Dengan kata lain, dengan membeli atau menggunakan sepatu KW,  sebenarnya melakukan sesuatu yang ilegal.


Maka dari itu beli dan pakailah sepatu original agar terhindar dari aksi ilegal tersebut.


Rentan Dapat Pandangan Negatif dari Orang lain


Jika Anda menggunakan sepatu KW dan orang lain mengetahui bahwa produk yang Anda gunakan adalah sepatu KW, mereka akan beranggapan, “wah pakai KW nih?” Lebih baik mengumpulkan dana terlebih dahulu dan membeli barang asli daripada memaksa untuk membeli sepatu KW.


Setelah mempertimbangkan 4 poin di atas, saatnya berhenti membeli sepatu KW dan beralih ke sepatu yang original. Daripada maksa buat beli sepatu brand luar tapi KW, mending beralih ke brand lokal deh, kualitas brand lokal saat ini ga kalah kok sama brand luar.


Ingat ya kalau sepatu kalian kotor, datang aja ke Shoes and Care terdekat, kami bantu bersihkan sepatu kesayangan kalian.

Shoes and Care – Alasan Sepatu Lari Tidak Bisa Dipakai Saat Olahraga Bulu Tangkis

Jakarta, Shoes and Care – Bulu tangkis merupakan salah satu olahraga yang cukup popular di Indonesia. Banyak juara dunia bulu tangkis pun berasal dari Indonesia. Kecintaan orang Indonesia terhadap bulu tangkis dapat terlihat baik dari anak hingga dewasa mereka bermain bulu tangkis di mana saja. Baik di lapangan bulu tangkis atau pun hanya sekedar bermain di pekarangan rumah. 


Kebanyakan orang memiliki sneakers yang merupakan sepatu lari untuk mereka gunakan pada aktivitas harian. Dan tidak sedikit dari mereka yang menggunakan sepatu lari yang mereka miliki untuk melakukan olahraga selain olahraga lari. Contohnya, masih sering sekali kita melihat orang bermain bulu tangkis dengan menggunakan sepatu lari atau running shoes


Tau kah kalian mengapa sepatu lari tidak disarankan untuk digunakan disaat bermain bulu tangkis ?


Menurut https://bulu tangkisshoesnow.com/ Perbedaan terbesar antara sepatu lari dan sepatu bulu tangkis terletak pada sol sepatu, fleksibilitas sepatu dan titik berat gravitas sepatu yang dirancang untuk dapat menjaga keseimbangan tubuh disaat melakukan gerakan dalam berolahraga. Sepatu bulu tangkis dapat dikatakan lebih halus karena solnya dibuat lebih lembut sehingga solnya akan lebih cepat aus. Pada artikel ini dijelaskan bahwa menggunakan sepatu lari untuk berolahraga bulu tangkis dapat berbahaya. Walaupun tidak begitu berbahaya menggunakan sepatu bulu tangkis untuk olahraga lari namun hal tersebut pun sangat disarankan. 


Dikutip dari https://shoesmist.com/ berikut adalah beberapa alasan mengapa artikel pada website ini tidak merekomendasikan menggunakan sepatu lari sebagai sepatu bulu tangkis :



  • Marks On Court / Dapat Meninggalkan Tanda Pada Lapangan 


Lapangan bulu tangkis biasanya terbuat dari lembaran PVC. Pada sepatu selain sepatu bulu tangkis mereka dapat meninggalkan tanda pada lapangan karena mereka di desain tidak untuk mencegah adanya tanda pada lapangan bulu tangkis. Sedangkan pada sepatu bulu tangkis, lugs di bawah sepatu bulu tangkis terbuat dari rubber atau karet yang dibuat untuk mencegah sepatu meninggalkan tanda pada lapangan. Hal ini merupakan etika dan tugas profesional seorang pemain badminton yang harus dijaga dan dipatuhi.




Sepatu bulu tangkis dibuat dengan tingkat stabilitas yang tinggi yang dapat menunjang gerakan pemain dalam bermain bulu tangkis. Tidak seperti pada sepatu lari.



  • The Wider Base / Alas Sepatu Yang Lebar


Alas sepatu yang lebar pada sepatu bulu tangkis secara spesifik didesain untuk mencegah pemain bulu tangkis terjatuh dan membungkuk. Alas sepatu yang lebar membuat pemain stabil dalam melakukan gerakan selama bermain bulu tangkis. Bibir sekitar sepatu bulu tangkis juga di desain untuk dapat stabil mempertahankan posisi  tubuh untuk tidak terlalu condong jatuh ke depan atau pun ke belakang. Sedangkan sepatu lari di desain memiliki alas yang kecil dan untuk menopang gerakan tubuh yang berlari mengarah ke depan secara berkelanjutan.




Sepatu bulu tangkis memiliki sol yang terbuat dari rubber yang berfungsi meningkatkan daya gesekan antara sepatu dan lapangan, sehingga dapat mengurangi resiko pemain terpeleset di lapangan. Sedangkan jika menggunakan sepatu lari pada lapangan bulu tangkis, sepatu lari akan terasa sangat licin disaat menginjak lapangan bulu tangkis, sehingga dapat sangat berbahaya.




Permainan bulu tangkis bukanlah olahraga dengan satu gerakan seperti halnya lari. Bulu tangkis merupakan olahraga yang mengkombinasikan beberapa gerak seperti berlari dan melompat atau gerakan berpindah dari satu sisi ke sisi lainnya, baik kea rah depan mau pun belakang. Gerakan yang dilakukan dalam bermain bulu tangkis menciptakan daya tekanan tubuh secara tiba-tiba pada midsol sepatu. Sehingga membutuhkan sepatu dengan midsol yang dapat menyerap tekanan tersebut. Pada sepatu bulu tangkis teknologi gel pada midsolnya mampu menyerap tekanan tubuh pemain.




Sepatu bulu tangkis di desain dengan material keras pada bagian jari-jari kaki untuk dapat melindungi jari-jari kaki pemain. Sedangkan pada sepatu lari tidak.


Liam Walsh seorang pemain bulu tangkis dan sekaligus pelatih asal Manchester, Inggris menulis pada artikelnya di https://www.badmintonsbest.com/ “anda tidak dapat menggunakan sepatu lari untuk bermain bulu tangkis. Sepatu lari dirancang khusus untuk dapat dapat mencengkram dan sebagai penyangga tubuh disaat berlari maju atau mundur. Anda tidak mendapatkan perlindungan yang cukup pada pergelangan kaki anda disaat melakukan gerakan memutar, berputar dan melompat disaat bermain bulu tangkis”.


Maka gunakanlah sepatu bulu tangkis kalian disaat kalian berolahraga bulu tangkis dan gunakan sepatu lari kalian saat kalian berolahraga lari.

Shoes and Care – Tips Menjaga Warna Sepatu Agar Tidak Cepat Pudar

Jakarta, Shoes and Care – Warna pada sepatu merupakan sebuah daya tarik selain model. Awal kita memilih sebuah sepatu selain karena modelnya tentu saja hal kedua adalah warna dari sepatu tersebut, baru setelah itu bagaimana sepatu tersebut tingkat kenyamanannya di kaki. Maka warna merupakan hal yang penting pada sepatu karena memberikan tampilan kepada orang yang melihatnya sekaligus mendukung penampilan yang memakainya. 


Untuk dapat menjaga warna sepatu agar tidak cepat pudar berikut beberapa tipsnya :


  • Jangan simpan sepatu kalian pada tempat yang terpapar sinar matahari langsung. Sinar matahari dapat menyebabkan perubahan warna yang cepat serta dapat menyebabkan retakan pada upper sepatu. Jika kalian tidak cepat memindahkannya maka tidak heran jika warna sepatu kalian akan mudah sekali memudar. Tempat menyimpan sepatu yang ideal adalah tempat yang kering, bersih dan gelap.


  • Warna pada sepatu kalian juga dapat terganggu keindahannya jika terdapat jamur pada upper sepatu. Hal ini dapat terjadi karena sepatu dibiarkan pada kondisi basah atau lembab, contohnya jika kalian memakai sepatu disaat hujan dan setelah tiba di rumah kalian tidak langsung mengelap sepatu kalian dengan lap bersih dan mengeringkannya dengan cara diangin-anginkan, maka jamur dapat tumbuh dan merusak warna sepatu kalian. 


  • Jika kalian habis mengenakan sepatu di medan berpasir, berlumpur atau berbatu. Sebaiknya kalian cepat membersihkannya seketika kalian tiba di rumah. Karena butiran pasir atau lumpur yang padat dapat melukai permukaan upper jika dibiarkan terlalu lama dan mengeras sehingga warna sepatu kalian dapat memudar atau terkelupas.  


  • Mencuci sepatu dengan menggunakan bahan kimia keras seperti detergen juga dapat dengan cepat membuat warna sepatu kalian memudar. Jika kalian ingin mempertahankan warna sepatu kalian tetap terang gunakan cleaner atau cairan pembersih khusus sepatu, Serta gunakan sikat bersih berbulu halus atau sikat pembersih khusus sepatu. Karena pemilihan sikat pembersih yang kasar atau tidak tepat juga dapat merusak warna sepatu. Usahakan untuk menggunakan kain lap berwarna putih jika kalian ingin membersihkan sepatu kalian karena penggunaan kain lap berwarna dapat beresiko luntur dan menempel pada upper sepatu kalian. 


Untuk kalian yang tidak memiliki waktu yang cukup untuk melakukan perawatan terhadap sepatu kalian, percayakan kepada Shoes And Care agar warna sepatu kalian tetap terjaga. Shoes And Care selalu memberikan garansi pada setiap pelayanannya.


 

Shoes and Care – Tips Memilih Sepatu Agar Kaki Tidak Cantengan!

Jakarta, Shoes and Care – Sepatu adalah salah satu barang yang tak terhindarkan dalam kehidupan sehari-hari kita. Mereka tidak hanya melindungi kaki dari potensi bahaya, tetapi juga menjadi gaya fashion yang bisa mencerminkan kepribadian seseorang. Namun, tak jarang kita mengalami masalah kesehatan kaki, seperti cantengan, karena pemilihan sepatu yang salah. Cantengan adalah suatu kondisi di mana ujung kuku jari kaki tumbuh ke dalam daging, menyebabkan rasa nyeri dan infeksi. Untuk mencegah masalah ini, berikut beberapa tips dalam memilih sepatu agar kaki kamu tidak cantengan.


1. Pilih Ukuran yang Tepat


Pemilihan ukuran yang tepat adalah kunci utama untuk mencegah kaki cantengan. Pastikan sepatu yang kamu pilih tidak terlalu ketat maupun terlalu longgar. Kaki manusia bisa berubah ukuran seiring berjalannya waktu, jadi penting untuk mengukur kaki kamu sebelum membeli sepatu baru. Ingat, kaki kanan dan kaki kiri mungkin memiliki ukuran yang sedikit berbeda, jadi pastikan untuk mengukur keduanya. Cobalah sepatu pada sore hari ketika kaki kamu sudah sedikit membengkak karena aktivitas sehari-hari.


2. Pilih Sepatu dengan Bentuk yang Sesuai


Bentuk sepatu juga sangat penting. Hindari sepatu dengan ujung yang terlalu sempit, karena dapat menyebabkan kuku jari kaki terdesak. Sebaliknya, sepatu yang terlalu lebar juga bisa menyebabkan masalah jika kaki kamu tidak memadai. Pilih sepatu dengan bentuk yang sesuai dengan bentuk kaki kamu. Sebagian besar sepatu modern memiliki desain ergonomis yang mencoba mengikuti bentuk kaki manusia. Selain itu, pastikan sepatu memiliki ruang cukup untuk jari kaki kamu, terutama jari kelingking.


3. Perhatikan Material dan Kualitas Sebagai Prioritas


Kualitas sepatu adalah faktor penting dalam mencegah kaki cantengan. Pilih sepatu yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi, seperti kulit asli atau bahan bernapas. Bahan ini memungkinkan sirkulasi udara yang baik dan mengurangi risiko iritasi pada kaki. Selain itu, pastikan sepatu kamu memiliki bantalan yang cukup di bagian bawah untuk meredakan tekanan saat berjalan. Sepatu yang berkualitas buruk dapat menyebabkan tekanan berlebihan pada kuku jari kaki.



4. Pilih Model Sepatu yang Sesuai dengan Aktivitas Kamu


Setiap aktivitas biasanya memerlukan jenis sepatu yang berbeda. Jika kamu sering berolahraga, pilih sepatu olahraga yang dirancang khusus untuk jenis aktivitas yang kamu lakukan. Sepatu lari, sepatu sepak bola, sepatu hiking, semuanya memiliki desain yang sesuai dengan aktivitasnya. Pemilihan sepatu yang tepat untuk aktivitas tertentu akan membantu mencegah kaki cantengan.


5. Pertimbangkan Penambahan Sol Dalam


Penambahan sol dalam bisa sangat membantu dalam mencegah kaki cantengan. Sol dalam yang baik dapat memberikan bantalan tambahan dan mengurangi tekanan pada kaki. Pastikan untuk memilih sol dalam yang sesuai dengan ukuran sepatu kamu. Mereka juga dapat membantu memperbaiki postur kaki kamu dan mengurangi risiko cantengan.


6. Perhatikan Ketinggian Hak


Jika kamu suka mengenakan sepatu dengan hak, pastikan untuk memilih ketinggian hak yang nyaman. Hak yang terlalu tinggi dapat membuat berat tubuh tertumpu pada bagian depan kaki, yang dapat meningkatkan risiko cantengan. Sebaiknya pilih hak yang stabil dan tidak terlalu tinggi. Selain itu, variasi dalam penggunaan sepatu dengan hak dan tanpa hak akan membantu mengurangi tekanan pada kuku jari kaki.



7. Sesuaikan Sepatu dengan Bentuk Kaki


Setiap orang memiliki bentuk kaki yang berbeda, dan ini harus dipertimbangkan saat memilih sepatu. Jika kamu memiliki kaki datar, kamu mungkin memerlukan sepatu dengan dukungan lengkungan yang baik. Sebaliknya, jika kamu memiliki kaki berlengkung tinggi, sepatu dengan ruang yang cukup di bagian atas akan lebih nyaman. Pilih sepatu yang sesuai dengan bentuk kaki kamu untuk menghindari tekanan yang tidak perlu pada kuku jari kaki.


8. Perhatikan Kualitas Jahitan


Kualitas jahitan pada sepatu juga sangat penting. Pastikan bahwa jahitan pada sepatu kamu rapi dan kuat. Jahitan yang buruk dapat menyebabkan sepatu cepat rusak dan membuat kaki kamu rentan terhadap cedera. Selain itu, perhatikan apakah ada bagian-bagian sepatu yang mungkin bergesekan dengan kuku jari kaki, seperti lipatan kulit yang tajam. Lipatan yang tidak rapi dapat menjadi sumber iritasi dan masalah cantengan.


9. Uji Kenyamanan saat Mencoba Sepatu


Sebelum memutuskan untuk membeli sepatu, pastikan untuk mencobanya terlebih dahulu. Berjalan sebentar di sekitar toko atau ruang pameran untuk merasakan sepatu tersebut. Perhatikan apakah ada area yang menggosok atau memberikan tekanan ekstra pada kaki kamu. Kenyamanan adalah kunci dalam memilih sepatu yang tepat. Jika sepatu tidak nyaman saat mencobanya, kemungkinan besar mereka juga tidak akan nyaman saat dipakai dalam jangka panjang.



10. Pilih Merek yang Terpercaya


Merek sepatu terkenal seringkali menawarkan kualitas yang lebih baik. Mereka menggunakan bahan yang berkualitas tinggi dan desain yang telah diuji secara ekstensif. Meskipun sepatu merek terkenal mungkin sedikit lebih mahal, investasi ini biasanya sepadan dengan kenyamanan dan kesehatan kaki kamu. Hindari memilih sepatu hanya berdasarkan harga murah, karena sepatu murah cenderung memiliki kualitas yang kurang baik.


11. Rutin Periksa Kuku Jari Kaki


Pencegahan juga berarti merawat kuku jari kaki kamu dengan baik. Pastikan untuk selalu menjaga kuku jari kaki kamu tetap pendek dan rapi. Jika kuku terlalu panjang, mereka memiliki peluang lebih besar untuk tumbuh ke dalam daging dan menyebabkan cantengan. Gunakan alat pemotong kuku yang tajam dan bersih, dan potong kuku secara datar, jangan terlalu pendek atau sudutnya terlalu tajam.


12. Jaga Kebersihan Kaki dan Sepatu


Kebersihan adalah kunci untuk mencegah infeksi dan masalah kaki lainnya. Pastikan untuk selalu mencuci kaki kamu secara teratur, terutama setelah berolahraga atau beraktivitas fisik. Gunakan sabun lembut dan handuk bersih untuk mengeringkan kaki secara menyeluruh, terutama di antara jari-jari kaki. Selain itu, pastikan bahwa sepatu kamu juga selalu dalam keadaan bersih. Keringkan sepatu setelah digunakan dan hindari memakainya saat masih basah.



Kesehatan kaki adalah aspek penting dari kesehatan tubuh secara keseluruhan, dan pemilihan sepatu yang tepat sangat berperan dalam mencegah kaki cantengan. Pastikan untuk memilih sepatu dengan ukuran yang tepat, bentuk yang sesuai, material berkualitas, dan kualitas jahitan yang baik. Selain itu, jangan lupa untuk merawat kaki dan kuku jari kaki kamu dengan baik. Dengan mengikuti tips di atas, kamu dapat menjaga kaki kamu tetap sehat dan nyaman, serta mencegah masalah kesehatan seperti cantengan. Ingatlah bahwa investasi dalam sepatu berkualitas adalah investasi dalam kesehatan dan kenyamanan kaki kamu.